Rabu, 25 Mei 2011

Mutasi

 

Mutasi adalah perubahan yang terjadi pada bahan genetik (DNA maupun RNA), baik pada taraf urutan gen (disebut mutasi titik) maupun pada taraf kromosom. Mutasi pada tingkat kromosomal biasanya disebut aberasi. Mutasi pada gen dapat mengarah pada munculnya alel baru dan menjadi dasar bagi kalangan pendukung evolusi mengenai munculnya variasi-variasi baru pada spesies.
Mutasi terjadi pada frekuensi rendah di alam, biasanya lebih rendah daripada 1:10.000 individu. Mutasi di alam dapat terjadi akibat zat pembangkit mutasi (mutagen, termasuk karsinogen), radiasi surya maupun radioaktif, serta loncatan energi listrik seperti petir.
Individu yang memperlihatkan perubahan sifat (fenotipe) akibat mutasi disebut mutan. Dalam kajian genetik, mutan biasa dibandingkan dengan individu yang tidak mengalami perubahan sifat (individu tipe liar atau "wild type").


Produk gen

 

Produk gen merujuk pada bahan-bahan biokimia, baik berupa RNA ataupun protein, yang merupakan hasil ekspresi dari suatu gen. Pengukuran jumlah produk gen kadang-kadang digunakan untuk mengira seberapa aktif gen tersebut. Jumlah produk gen yang abnormal dapat dikorelasikan dengan alelonkogen, yang dapat menyebabkan kanker. penyebab penyakit, seperti aktivitas yang berlebihan dari


 

Kenali penyebab timbulnya penyakit

 

Datangnya penyakit berawal dari pola makan kita yang tidak beraturan, berlebihan, dan mengkonsumsi makanan yang tercemar, baik berupa bahan kimia saat menanam, mengolah, maupun bahan pengawet yang dipergunakan agar bisa tahan lama.



Penggunaan bahan bahan berbahaya yang berlebihan pada makanan yang kita konsumsi maka akan mengendap dalam usus kita, semakin lama semakin banyak, sehingga mengakibatkan gangguan metabolisme tubuh, kerusakan organ, dan timbulnya penyakit berbahaya.

Selain makanan,masih banyak faktor lainnya yang menjadi pemicu timbulnya berbagai penyakit,diantaranya disebabkan dari air minum yang tercemar, polusi udara dan pikiran serta mental kita.

Sebetulnya penyebab dan proses terjadinya penyakit sudah kita sadari semua, tetapi sulitnya mencari makanan sehat jadi kendala utama, apalagi jika kita suka jajan di sembarang tempat. Kadang kita sengaja memasak sendiri dengan memilih sayuran segar di pasar, daging ayam, beras, ikan, dll tetapi apakah bahan bahan tersebut bebas dari bahan kimia dan bahan pengawet?

Jika kita sudah sakit, yang ada hanya penyesalan, janji janji palsu (nanti tidak makan ini itu) dan tentunya siap siap dengan dana yang luar biasa besar untuk proses penyembuhan, dan bisa dipastikan memerlukan proses yang lama bergantung dengan obat/bahan kimia juga. Dan yang paling menyakitkan anda tidak diperbolehkan lagi mengkonsumsi makanan kesukaan anda saat sehat.

Oleh sebab itu dengan semakin meningkatnya usia, merupakan saatnya bagi kita untuk lebih bijaksana menjaga kesehatan dengan mengendalikan pola makan.. Sekarang saatnya anda mengubah pola makan dan pola hidup sehat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar